Laman

Kamis, 02 Juli 2015

Resep Masakan Ikan Gurame Bakar Kecap

Hai Sobat kuliner, hari ini masak apa lagi ya...? Bagai mana kalau hari ini kita buat Masakan Ikan Gurame Bakar Kecap pasti enak apa lagi kalau di makan dengn nasi hangat, Nyam... Nyam.. Nyam... :). Tahu ngak sobat selain enak Ikan Gurame banyak manfaatnya loh... Tak percaya, cobah deh simak kata para ahli berikut ini.
  • Membantu Perkembangan Otak
Keunggulan nutrisi yang hanya dihasilkan oleh golongan pisces adalah adanya asam lemak omega 3. Fungsi dari omega 3 sendiri sangat baik untuk perkembangan sel otak, apalagi untuk usia anak-anak. Terbukti menurut penelitian terakhir bahwa anak yang diberi nutrisi minyak ikan atau asam lemak yang berasal dari ikan mampu memicu perkembangan sel otak dan  kecerdasanya. Anak akan mudah mengingat hal baru.
  • Meminimalisir Kemungkinan Penyakit Degeneratif
Penyakit degeneratif merupakan penyakit yang biasanya dialami pada usia tua, atau biasa disebut penyakit menua. Beberapa penyakit yang termasuk degenerative adalah jantung koroner, tekanan darah tinggi, serta kanker.

Penyebab utama penyakit jantung koroner dan tekanan darah tinggi adalah kolestrol yang tidak terkontrol. Sedangkan kebanyakan makanan yang memiliki nutrisi penting, juga memiliki kadar kolestrol yang tinggi. Salah satu makanan yang memiliki kolestrol tinggi adalah kerang, udang, gajih sapi, iga, dan sebagainya. Agar nutrisi tetap terjaga, maka perlu makanan pengganti yang memiliki nutrisi serupa namun memiliki kandungan kolestrol rendah. Contohnya adalah ikan gurame. Ia memiliki protein tinggi namun kadar lemaknya yang rendah, yakni 55mg/10 gr.
  • Mengurangi Kemungkinan Penyakit Kwashiorkor
Penyakit kwasiokhor atau lebih dikenal sebagai penyakit busung lapar yakni penyakit malnutrisi protein yang biasanya menjangkau pada anak-anak. Penyakit ini banyak dijumpai di daerah pedalaman miskin yang kurang asupan gizinya. Tandanya adalah tubuh kurus kering bagian tangan dan kaki namun perutnya buncit. Sedangkan bagian wajahnya bengkak lebam.

Banyak banget kan manfaatnya sobat. Berikut ini adalah Resep Masakan Ikan Gurame Bakar Kecap, selamat memasak...

Bahan

  • 3 ekor ikan gurame ukuran sedang, bersihkan
  • 2 butir jeruk nipis, ambil airnya
  • 2 sdm minyak untuk menumis
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 batang serai, memarkan
  • 5 sdm kecap manis
  • 3 sdm kecap asin
  • 3 sdm margarin
  • 50 ml air

Bumbu Dihaluskan

  • 4 siung bawang putih
  • butir bawang merah
  • 5 butir kemiri, goreng
  • 8 buah cabai merah
  • 5 buah cabe rawit
  • 1/2 sdt gula pasir
  • Garam secukupnya

Cara Membuat

  • Lumuri ikan gurame dengan air jeruk nipis, diamkan selama 20 menit. Bilas dan sisihkan.
  • Panaskan minyak, tumis bumbu yang dihaluskan bersama daun jeruk dan serai hingga harum.
  • Beri kecap manis dan kecap asin, tuangkan air, masak sampai bumbu matang. Angkat.
  • Belah perut ikan, masukan setengah bagian bumbu halus ke dalamnya.
  • Campur sisa bumbu halus dengan margarin, dan oleskan ke permukaan ikan.
  • Bakar ikan diatas bara atau panggang dalam oven panas sampai kecokelatan.
  • Angkat dan hidangkan dengan sambal kecap.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More